Senin, Oktober 2, 2023
Google search engine
BerandaLintas DaerahUntuk Kebersihan Lingkungan, Babinsa Bersama Jurong Berikan Gagasan Kegiatan Gotong royong Bulanan...

Untuk Kebersihan Lingkungan, Babinsa Bersama Jurong Berikan Gagasan Kegiatan Gotong royong Bulanan Bersama Warga.

MEDIANADNEWS.COM, SABANG – Babinsa 01 Gampong Iboih Koramil 02/Sukakarya Kodim 0112/Sabang, Serda M Imron bersama warga melaksanakan pembersihan halaman Meunasah Al-amin Jurong Gapang Gampong Iboih Kecamatan Sukamakmue Kota Sabang, Senin (17/09/2023).

Kegiatan ini merupakan inisiatif dan gagasan dari Babinsa bersama Pak jurong gampang untuk mengadakan kegiatan gotong royong bersama warga yang dilaksanakan satu bulan sekali dan berpindah pindah lokasi sasaran.

Disamping juga untuk mewujudkan gampong yang bersih dan asri program ini juga dapat dijadikan sarana komonikasi antara warga masyarakat jurong gapang setiap bulan nya.

Serda M Imron menyebutkan, sebagai Babinsa harus bisa membina, mengajak dan mengarahkan warga serta menjadi panutan masyarakat dalam berbagai kegiatan kemasyarakatan, seperti halnya yang dilaksanakan saat ini dengan melakukan gotong royong membersihkan lingkungan Meunasah.

“Melalui kegiatan ini diharapkan dapat memupuk semangat gotong-royong dan kepedulian warga dalam pelaksanaan karya bakti di desa,” ujarnya.(pendim)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -
Google search engine
Google search engine
Google search engine
Google search engine

Most Popular

Recent Comments